Search
Close this search box.

√10 [Teknik] Cara Menggunakan Kamera Canon Untuk Pemula

Cara Menggunakan Kamera Canon – Dengan kehadirannya kamera dslr, tentu hal tersebut membuat para fotografer tertarik untuk mencobanya dalam pengambilan gambar dengan hasil yang lebih detail, kreatif dan lebih tajam serta tertarget pada objek.

Mungkin bagi kalian yang baru terjun di dunia fotografi masih bingung bagaimana sih cara menggunakan kamera dslr yang benar, khususnya dslr canon.

Untuk itu, informasi penggunaan kamera dslr yang benar harus didasari dengan ilmu alias kalian harus belajar terlebih dahulu fungsi yang terdapat pada fitur kamera apa saja.

Dan belajar kamera dslr canon itu sangat mudah kok, jika kalian masih awam dalam penggunaan kamera dslr jangan pantang menyerah untuk belajar, karena fotografer profesional dulunya juga pernah susah dalam mempelajari fungsi atau fitur pada kamera.

Bagi kalian yang sudah pernah menyalurkan hobi fotografi menggunakan handphone atau kamera saku, tentu sangat lebih mudah untuk mempelajari dan mendapatkan hasil yang memuaskan menggunakan kamera dslr.

Karena apa? Karena kalian sudah paham bagaimana cara pengambilan angle yang cocok pada objek dan backgroundnya. Jadi, pada artikel ini hanya tertuju cara belajar kamera dslr canon saja, atau lebih tepatnya memperkenalkan fitur yang ada di kamera canon.

Cara Menggunakan / Belajar Kamera DSLR Canon

Cara menggunakan kamera dslr canon yang benar silahkan kalian simak pada ulasan dibawah ini yaa gaess, lalu kamu pahami fiturnya supaya ketika terjun langsung kalian tidak grogi lagi nantinya. Berikut ulasan lengkapnya, dan saya akan jelaskan 10 tehnik atau 10 cara belajar kamera dslr canon.

1. Kenali Tombol yang Ada Pada Kamera DSLR Canon

cara menggunakan kamera dslr canon 2

Saat pertama kali menggunakan kamera dslr canon, kamu harus pelajari tombol-tombol yang ada pada kamera tersebut, dan perlu kamu garis bawahi bahwa kamera saku atau pocket tombolnya sangat berbeda dengan kamera dslr, jadi kamu pelajari saja tombolnya terlebih dahulu seperti nomor 1 fungsinya untuk apa, nomor 2, nomor 3 dan seterusnya.

Dan jangan takut rusak atau salah, terus kamu pelajari tombolnya dan jangan males untuk membaca buku panduannya. Terutama pada fungsi pengaturan ISO, White Balance dan Autofocus kamu wajib mengetahuinya.

2. Mode Shutter dan Aperture

cara menggunakan kamera dslr canon 3

Cara penggunaan kamera dslr bagi pemula bisa kalian mulai dari pemahaman mode shutter dan aperture setelah mempelajari tombol pada kamera dslr kalian, karena dua mode tersebut sangat penting perannya bagi kamera digital.

Serta kedua mode ini dapat mempermudahkan kalian dalam menggunakan kamera, dan pengaturannya bisa diubah ke mode manual yang berfungsi untuk memunculkan setting shutter maupun aperture yang bervariasi.

Tetapi saran saya kalau kalian masih awam banget, jangan memaksakan diri untuk menggunakan mode manual yaaa, tapi kalau untuk belajar yaaa silahkan saja.

3. Kamu Pahami Penggunaan White Balance

cara menggunakan kamera dslr canon 4

Masalah yang sering dijumpai pada fotografer pemula adalah kurang tepatnya pengambilan detail warna pada objek yang dituju, oleh karena itulah kamu harus pahami juga white balance pada kamera dslr canon.

Baca Juga :  √ Pengertian Desain Grafis, Unsur, Jenis dan Contohnya

Yang dikhawatirkan adalah, jika kalian ingin mengambilnya warna biru biar kesannya terlihat cinematic, ehhh malah dapetnya warna lain, kan enggak oke banget jadinya hehe.

4. Pahami Juga Penggunaan Histogram

cara menggunakan kamera dslr canon 5

Nah, untuk belajar dslr canon selanjutnya adalah kamu harus memahami penggunaan histogram, dan ini adalah yang paling penting perannya, karena apa? Karena lewat histogram kamu bisa mengetahui bagaimana hasil gambar objek menjadi lebih detail.

5. Memahami Fitur Automatic Exposure Bracketing

cara menggunakan kamera dslr canon 6

Fitur yang satu ini memang jarang sekali digunakan, namun beberapa kamera dslr canon yang memiliki fitur ini dapat membantu para fotografer pemula untuk menangkap gambar pada objek dengan sempurna walaupun dalam kondisi pencahayaan yang terang.

6. Melepas Shutter

cara menggunakan kamera dslr canon 7

Penggunaan kamera dslr yang satu ini juga tak kalah penting dengan fitur lainnya, karena tombol shutter yang terdapat pada kamera bukan hal yang sembarang asal pencet aja tetapi tidak tahu tehniknya.

Kamu harus memperkirakan kapan detik yang tepat untuk menangkap objek dengan hasil yang kita harapkan, disinilah kepekaan kamu harus dilatih.

7. Lock Fokusnya

cara menggunakan kamera dslr canon 8

Untuk fitur selanjutnya bagi para fotografer pemula atau newbie adalah mengunci atau lock fokusnya, yang dikhawatirkan adalah hasil yang didapat akan ngeblur.

Jika kamu lock fokusnya, ia akan otomatis mempertajam baik itu objek atau backgroundnya, namun kalau kamu sudah paham sedikit silahkan pakai manual fokusnya karena kita bisa mengatur objek mana yang ingin diperjelas.

8. Menampilkan Objek dengan Jelas

cara menggunakan kamera dslr canon 9

Sebuah gambar atau foto juga harus membuat onjek yang jelas, karena ketika kalian memotret, kamu harus memperhatikan pencahayaan, aperture dan beberapa komponen lainnya. Lewat settingan yang pas, maka bentuk objek pun akan tampak lebih jelas dan mendalam.

9. Memakai Flash

cara menggunakan kamera dslr canon 10

Untuk hal ini tidak terlalu wajib sih bagi kalian yang masih pemula, cukup pakai cahaya yang ada seperti matahari juga bisa asalkan kamu pandai mengaturnya supaya dapat objek terlihat lebih wow.

Namun, penggunaan flash atau lampu jauh lebih bagus hasilnya dibandingkan cahaya matahari, jika kalian mempunyai flash silahkan pakai untuk metode belajar kalian.

10. Pahami Juga Depth of Field

cara menggunakan kamera dslr canon 11

Cara penggunaan kamera dslr canon yang benar pada tahap selanjutnya adalah memahami depth of fied pada sebuah gambar atau foto yang akan dituju, karena kamu akan bisa menciptakan background akan terlihat blur sehingga objek semakin terlihat jelas dan menonjol.

Penutup

Nah, itulah sobat feri tekno 10 tehnik belajar kamera dslr canon yang benar dan wajib kalian pahami supaya kalian bisa menjadi fotografer profesional, amiinn.

Dan yang paling penting kamu harus paham banget bagaimana cara memegang kamera dslr yaa gaess, kan enggak mungkin tanpa dipegang bisa foto sendiri hehehe.

Mungkin itu saja yang bisa saya bantu kepada kalian cara menggunakan kamera dslr canon, jika ada pertanyaan atau lain sebagainya tinggal komentar saja dibawah yaaa.

Andai kata ingin direspon dalam hitungan menit, kalian bisa chat kami di fanpage yaa gaess, dan link fanpage sudah saya kasih di paling bawah pada situs ini, silahkan geser aja terus kebawah nanti ada kok tombol linknya.

Baca Juga : Tips Membeli Kamera yang Bagus Untuk Film Maker
Baca Juga : Cara Mematikan Suara Kamera di HP Xiaomi
Baca Juga : Cara Memperbesar Resolusi Foto Tanpa Software
Baca Juga : Cara Membersihkan Lensa Kamera HP yang Berdebu
Baca Juga : Rekomendasi Kamera DSLR yang Bagus Untuk Membuat Video

Andai kata artikel ini kalian jadikan bahan referensi baik itu untuk skripsi atau rewrite diblog kalian, saya memohon sebesar-besarnya untuk mencantumkan link hidup situs Feri Tekno di artikel yang kalian buat, supaya kita bisa saling menghormati satu sama lain, sekian terimakasih semoga artikel ini bermanfaat yaa gaaesss.

Bagikan artikel ini:
Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
Subscribe
Notify of
0 Comments
Inline Feedbacks
Tampilkan Semua Komentar